Jalan Provinsi Langganan Banjir

Jalan Provinsi Langganan Banjir

\"BANJIR

LUAS, BE - Jalan lintas provinsi yang berada di Desa Tuguk dan Desa Benua Ratu Kecamatan Luas Kabupaten Kaur, jadi langganan banjir. Setiap hujan turun, jalan raya tersebut akan digenangi air. Seperti yang terjadi Minggu (8/5) pagi, akibat diiguyur hujan lebat, jalan provinsi itu tergenang hingga kedalaman 30 cm.

“Jalan ini sudah biasa, setiap hujan deras menjadi langganan genangan air,” ujar Mediyanto (38), salah satu pengguna jalan kepada BE, kemarin.

Dikatakan Medi, warga selalu mengeluhkan, apabila terjadi hujan jalan tersebut selalu selalu tergenang air. Warga yang melintas jadi terganggu. Ia menilai, hal tersebut disebabkan karena drainase di sekitar jalan itu tidak berfungsi. “Ini karena drainasenya tidak berfungsi lagi, makanya kalau hujan dikit, tergenang,” ujarnya.

Dikatakannya, seharusnya pemerintah dapat membenahi jalan provinsi tersebut. Jika hal ini dibiarkan berlarut-larut, tak lama lagi jalan tersebut akan hancur. “Ini semua untuk kepentingan masyarakat. Apalagi jalan ini selalu dilalui masyarakat, harus jadi perhatian, karena kalau tergenang air jalan itu rawan kecelakaan,” terangnya.

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Tuguk Basar saat dikonfirmasi mengakui jika setiap hujan jalan desa tersebut selalu digenangi air. Namun begitu, genangan air tersebut dikatakannya masih normal. Terlebih genangan tersebut hilang setelah hujannya reda.

“Jalan ini tergengang air karena tidak ada drainase, dan permasalahan ini sudah beberapa kali kita sampaikan ke dinas terkait. Mudah-mudahan drainase jalan itu diperbaiki,” harap Kades. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: